Review Benton Aloe (BHA Toner, Soothing Mask, & Soothing Gel) Feat Style Korean

23.25.00


Olla Peeps!


Super happy karena beberapa waktu yang lalu, Style Korean mengirimi aku tiga buah produk dari Benton yang series Aloe untuk di review. Untuk itu aku hadir disini untuk memberikan HONEST review ku tentang produk-produk ini.


Disclaimer: sekalipun produk ini aku dapatkan dari Style Korean, tapi aku tidak mendapatkan bayaran dalam bentuk apapun dari pihak Style Korean ataupun Benton sehingga aku bisa memberikan review sejujur-jujurnya.


Ini penampilan paketnya ketika baru datang. Happiness is simple, paketan belanja udah datang :D hahaha!


Jadi, aku sudah menggunakan produk ini hampir satu minggu saat ini, dengan step sebagai berikut.


1. ALOE BHA SKIN TONER



Description:
Packed with skin-benefitting ingredients such as aloe and salicylic acid, this toner hydrates and preps your skin to help with the absorption of skincare products in the next step in your routine.
Aloe: Soothes, moisturizes

Salicylic Acid: Exfoliates, helps reduce sebum, and contains anti-inflammatory properties. 

Snail Mucin: Brings back moisture to skin. 

For all skin types.
Ukuran: 200ml
How to:
After cleansing face and neck, pour small amount of toner onto hands or cotton pads and pat gently onto skin.
Follow with sheet mask (optional: recommended twice a week), essence, serum, eye cream, then moisturizer and night cream
Source: SOKO GLAM

Tekstur:
Gel bening hampir cair seperti air biasa tapi agak kental :)


Jadi, secara keseluruhan sebetulnya fungsi dari toner ini adalah sebagai exfoliating toner, yang mana bisa mengangkat sel-sel kulit mati. Tapi karena kandungan BHA dalam produk ini cukup rendah (0.5%), maka toner ini sangat cocok untuk para pemula dalam skincare yang masih mau coba-coba memasukan BHA/AHA dalam rangkaian perawatannya.
Jujur saja, sebelum dikirim oleh Style Korean aku sudah pernah membeli produk ini tahun lalu (sudah habis). Jadi aku bisa bilang bahwa produk ini memang bagus!
Sekalipun dia merupakan exfoliating toner, tapi sama sekali gak menimbulkan rasa kering. Malah hydrate dan berasa bersih banget kulitnya.
Plus, produk ini juga mampu mengambil sisa-sisa kotoran dari makeup atau debu yang belum bisa dibersihkan oleh sabun cuci muka kita.
Karna dia juga sangat mild, exfoliating toner ini gak masalah dipakai daily dikulitku.
Pokoknya, this is one of the best toner I've tried.

2. ALOE SOOTHING MASK PACK




Description:
Benton Aloe Soothing Mask Pack revitalizes and hydrates skin with Camellia Sinensis Leaf Water and Aloe Vera, rich in polysaccharides.
The Sheet mask helps to keep skin smooth and refreshed.




Bisa diliihat sendiri, lembaran dari mask ini super tipis (which I love!) karena bikin essencenya betul-betul langsung nempel sama kulit. Produk ini juga sama sekali gak pelit, setelah kubiarkan 10-15 menit, sebenarnya lembaran masker ini masih mengandung banyak sekali essence, jadi masih bisa dikasih ke tangan/kaki!
Setelah menggunakan toner, beberapa kali aku skip essence/serumku dan menggunakan mask ini. Long story short, produk ini betul-betul melakukan apa yang dia claim.
Gak banyak babibu, produk ini sangat membuat kulit aku terasa lembab dan kenyal.
No breakout.
Meredakan kemerahan dikulit dan super soothing!
Cocok banget untuk dipakai abis panas-panasan/pemilik kulit sensitif yang mukanya mudah merah kalau kena panas (sunburn).
Tips: coba masukin kulkas dulu sebelum dipakai, thank me later :)



3. ALOE PROPOLIS SOOTHING GEL




Description:
Aloe Propolis Soothing Gel is tested under dermatological control. The product contains Aloe Vera, rich in polysaccharides and Propolis Extract, well known for it's soothing properties. This soothing gel leaves skin refreshed and hydrated.

All thriller, no filler! This product contains aloe and propolis that help soothe irritated skin, fade acne scars, brighten skin tone, and even maintain hydration throughout the day. This gel moisturizer is also fragrance free!
  • Aloe: Soothes, moisturizers.
  • Propolis: Anti-bacterial, anti-inflammatory. Great for acneic skin. 
For all skin types, especially oily or congested skin.
This product has a pH level of 6.5-7.5
3.38 oz / 100 ml
How to:
After cleansing, toning and using treatment products, dispense the gel into the palm of the hand. Smooth or pat over skin, until fully absorbed. Follow with SPF during the day or use it as your last skincare step at night
Source: SOKOGLAM

Untuk kalian yang mungkin pemilik kulit berminyak sepertiku, dan benci banget pakai pelembab yang berbentuk krim karena bikin kulit makin berminyak dan clogged pores, cobain pelembab ini!
Karena berbentuk gel, produk ini sangat amat ringan + cepet banget meresap, tapi juga sangat melembabkan dan menenangkan kulit.
Apalagi kalau habis panas-panasan diluar rumah, kena sunburn matahari, this product is a steal! (khususnya di negara tropis seperti Indonesia)

Jadi, setelah menggunakan mask dari Aloe Soothing Mask Pack, aku menggunakan produk ini untuk mengunci kelembaban dikulitku sehingga bertahan lebih lama dan tidak membuat kulitku semakin berminyak.
Sama seperti masker dan tonernya, produk ini juga membantu meredakan kemerahan dan breakout dimukaku.
Plus point, produk ini berbentuk tube sehingga pasti lebih higienis kalau dibandingkan dengan moisturizer dalam bentuk jar.
Super love!



You Might Also Like

0 komentar

About writer

Foto saya
Olla peeps! It's always a pleasure to getting closer with my readers. Follow my another social media for knowing me more :) Instagram: @gracipid Askfm: gracipid Snapchat: gracipid Path: gracipid